
ALLAH MAHA INDAH DAN MENCINTAI KEINDAHAN
Allah SWT. adalah sumber keindahan tertinggi, Dia menciptakan alam semesta dengan keindahan yang mempesona dalam namanya Asmaul Husna, sifat-sifat-Nya yang sempurna dan Dzat-Nya yang Maha Agung.
Dalam sebuah hadits, Hadhrat Rasulullah saw. bersabda, “Sesungguhnya Allah itu indah dan menyukai keindahan.” [1]
Hadits tersebut mengandung dua unsur landasan Islam yang agung, yaitu pengetahuan tentang sifat Allah SWT. dan pengamalan konsekuensi dari sifat tersebut.
Hal ini berarti bahwa Allah SWT. menghendaki keindahan dalam segala aspek kehidupan termasuk keindahan akhlak, ucapan, hati, penampilan dan lingkungan. Dengan meneladani sifat ini seorang Muslim menunjukan rasa syukur dan meneladani sifat-Nya.
Lalu apa saja bentuk-bentuk keindahan yang dicintai oleh Allah SWT.?
Untuk itu marilah kita pelajari dan cermati bersama untuk lebih memahaminya, berikut diantaranya:
1. Keindahan Batin
a. Hati yang tulus ikhlas, mengabdi dan kembali kepada Allah dengan penuh keikhlasan.
b. Mencerminkan akhlak mulia, yaitu memiliki sifat jujur, baik hati dan budi pekerti yang luhur.
2. Keindahan Zahir
a. Penampilan dan kebersihan diri, berpakaian rapi, menjaga kebersihan tubuh, dan menampakan nikmat Allah yang telah diberikan kepadanya.
b. Lingkungan yang terjaga, memelihara kebersihan dan keindahan alam seperti taman-taman yang tertata rapi hal ini juga sebagai perwujudan rasa syukur kepada Sang Pencipta.
3. Keindahan dalam Ucapan
Menghiasi perkataan dengan kejujuran serta menghindari sifat kesombongan. Sombong adalah kebalikan dari sifat Allah SWT. dan akan menolak kebenaran serta merendahkan orang lain.
Sedangkan memakai pakaian bagus atau memiliki harta bukan berarti sombong asalkan disertai rasa syukur kepada Allah dan tidak merendahkan orang lain. [2]
Dengan demikian mengenal dan memahami bahwa Allah SWT. itu Maha Indah dan mencintai keindahan adalah kunci untuk mendekatkan diri kepada-Nya melalui ibadah dan akhlak yang baik.
Marilah kita hiasi pribadi kita dengan akhlak yang mulia dan tutur kata yang lembut serta penuh keikhlasan dalam beramal saleh. Jagalah kebersihan lingkungan agar senantiasa terawat dan terlihat indah serta senantiasa menerapkan rasa syukur atas nikmat Allah SWT. melalui penampilan yang baik dan menyebarkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari.
Agar senantiasa pribadi kita terlihat indah karena Allah SWT. sangat mencintai keindahan.
Referensi :
[1] HR. Muslim
[2] https//muslim.or.id
Views: 14